Kanal Fakta / Berita / Politik

Delapan PK dan Sayap Partai Sepakat Usung Ratu Ati Marliati Pimpin Golkar Cilegon Dua Periode

Partai Politik - 2025-11-25 18:40:00
Ditulis Oleh : Redaksi
Delapan PK dan Sayap Partai Sepakat Usung Ratu Ati Marliati Pimpin Golkar Cilegon Dua Periode

Foto bersama pangurus DPD Partai Golkar Kota Cilegon saat merayakan HUT Partai Golkar ke 61 (Doc. Istimewa)

CILEGON – Dukungan kepada Ratu Ati Marliati untuk kembali memimpin DPD II Partai Golkar Kota Cilegon semakin menguat. Delapan Pengurus Kecamatan (PK) Golkar bersama sejumlah organisasi sayap partai resmi menyatakan komitmennya untuk mengusung kembali Ratu Ati sebagai Ketua Golkar Cilegon.

Dukungan itu mencuat dalam Rapat Internal Persiapan Musyawarah Daerah (Musda) VI Golkar Cilegon yang digelar pada Selasa (25/11/2025).

Ketua PK Partai Golkar Kecamatan Cibeber, Erik Airlangga mengatakan bahwa dorongan kepada Ratu Ati muncul karena peran dan kontribusinya selama memimpin Golkar Cilegon masih sangat dibutuhkan.

“Jadi kami mendukung Ibu Ati menjadi Ketua DPD Golkar Cilegon, karena selama ini posisi Ibu dengan teman-teman di 8 kecamatan sangat luar biasa, optimal dan efektif,” katanya.

Ia menambahkan, pengurus PK se-Kota Cilegon masih berharap Ratu Ati bersedia kembali mencalonkan diri untuk memimpin Golkar Cilegon dua periode.

Selain PK, lanjut Erik, organisasi sayap partai juga menyampaikan dukungan yang sama. Menurutnya, seluruh struktur partai yang hadir memberi masukan positif agar Ratu Ati melanjutkan kepemimpinannya.

“Betul sudah menyepakati tadi dengan seluruh Ketua PK dan seluruh sayap partai, sudah menyepakati. Bahkan yang hadir juga memberikan masukan yang positif. Berharap Ibu Ati untuk mencalonkan kembali untuk menjadi Ketua Golkar dua periode,” ujarnya.

Ketua Panitia Musda VI Golkar Cilegon, Dai Darmawan, juga menegaskan bahwa seluruh PK dan organisasi sayap partai telah sepakat mengusung kembali Ratu Ati Marliati.

“Dalam rapat Pra Musda itu, kita menjaring kader di internal dulu dan seluruh PK kemudian termasuk organisasi sayap semua sepakat untuk mengusung kembali ke Ibu Ati,” tuturnya.

Dai menyampaikan, Musda VI Golkar Cilegon akan dilaksanakan besok (26/11/2025) di Hotel Grand Mangku Putra.

“Insya Allah dihadiri Pak Andika dari DPD I dan DPP Partai Golkar,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua DPD Golkar Cilegon, Ratu Ati Marliati, mengakui bahwa banyak kader internal yang mendorong dirinya untuk maju kembali sebagai ketua. Ia menyatakan siap melanjutkan kepemimpinan bila kembali dipercaya.

Menurut Ati, dorongan tersebut muncul karena kader melihat keberhasilan yang diraih Golkar Cilegon pada Pileg dan Pilkada 2024.

“Diharapkan (dari internal) seperti itu. Saya bilang, kalau memang rekan-rekan masih mempercayai, yach insya Allah. Mungkin melihat dari sisi kemarin ada beberapa keberhasilan walaupun belum sempurna. Dua lembaga ini bisa tarik kembali, seperti Provinsi yang hilang, bisa masuk lagi. Ketua dewan tetap dipegang Golkar dan eksekutif juga dipegang Golkar. Itu mungkin ada prestasi dianggap bisa merubah dinamika politik lagi,” ujar Ati di Kantor DPD Golkar Cilegon.

Ia berharap, Musda VI dapat berjalan demokratis dan mampu memperkuat soliditas kader dalam menghadapi kontestasi politik mendatang. (MJ/red)

flash info
Download Gambar